Walikota Pangkalpinang Dukung Program Infaq Baitul Maal Munzalan Indonesia

Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil saat menerima kunjungan Baitul Maal Munzalan Indonesia cabang Bangka Belitung di Kantor Walikota Pangkalpinang, Senin(21/3/2022).

KATANDA.ID, Pangkalpinang – Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil menyambut baik ajakan Baitul Maal Munzalan Indonesia cabang Bangka Belitung untuk bersinergi dan berkolaborasi dalam program infaq beras yang digagas Baitul Maal Munzalan Indonesia.

Dukungan itu disampaikan langsung oleh Molen, sapaan akrab Maulan Aklil saat menerima kunjungan Branch Manager Baitul Maal Munzalan Indonesia Cabang Bangka Belitung, Muhammad Hasanuddin di Kantor Walikota Pangkalpinang, Senin (21/3/2022).

Bacaan Lainnya

Dikatakan Molen, program-program yang telah disampaikan dan telah dilakukan Baitul Maal Munzalan Indonesia cabang Bangka Belitung sudah sangat baik dalam membantu ekonomi masyarakat yang ada.

“Kami mendukung dan siap berkolaborasi sehingga ke depan banyak orang yang terlibat dalam program ini dan semakin banyak penerima manfaat dari zakat yang disalurkan dengan baik. Kami siap bersilaturahmi kepada penerima manfaat di pondok-pondok pesantren yang ada di Pangkalpinang,” ujar Molen.

Mendapatkan respon positif dari Walikota Pangkalpinang ini, Muhammad Hasanuddin pun mengucapkan rasa syukur dan terimakasihnya. Ia menuturkan, tahun ketiga berjalannya program infaq beras ini, pihaknya berharap dapat menyalurkan amanah dari para donatur.

“Total distribusi sampai dengan bulan lalu mencapai 15 ton. Mudah-mudahan nanti ke depannya program-program yang bakal dijalankan akan semakin berkembang dan semakin banyak penebar manfaat,” ucapnya. (jon)

Pos terkait