KATANDA.ID, Jakarta – CEO Dorna Carmelo Ezpeleta mengungkapkan kronologi penundaan MotoGP Argentina 2022 hingga baru akan digelar mulai Sabtu (2/4).
Dua latihan bebas MotoGP Argentina 2022 yang semula dijadwalkan berlangsung hari ini, Jumat (1/4), ditunda dan baru akan digelar Sabtu besok. Hal itu dikarenakan belum semua pesawat yang membawa tim kargo MotoGP seperti milik Ducati, Gresini, dan VR46 belum tiba di Argentina.
Dalam konferensi pers di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Kamis (31/3), Ezpeleta menjelaskan masalah yang dihadapi Dorna hingga MotoGP Argentina 2022 ditunda ke Sabtu.
Ezpeleta mengatakan semua pengiriman kargo tim-tim MotoGP dari Lombok ke Argentina sudah dipersiapkan dengan matang. Masalah kemudian muncul setelah salah satu pesawat kargo yang disewa Dorna mengalami kerusakan.
“Seperti yang kalian tahu kami di Lombok dua minggu yang lalu, semuanya sudah dipersiapkan dengan baik karena ada jeda seminggu di tengah. Rabu lalu kami mengirim dua penerbangan berbeda dari Lombok ke Argentina dan salah satu penerbangan mengalami masalah di Mombasa, di Afrika,” ucap Ezpeleta.
Pesawat yang mengalami masalah di Mombasa, Kenya, itu semula dijadwalkan kembali ke Lombok untuk mengambil kargo tersisa.
Dorna kemudian mengambil keputusan untuk mengirim salah satu pesawat yang sudah tiba di Argentina untuk mengambil kargo tersisa di Lombok. Namun lagi-lagi pesawat tersebut mengalami masalah setibanya di Mombasa.
“Kemudian kami mengambil keputusan penerbangan lain yang sudah tiba di Argentina harus kembali ke Lombok, membawa hal-hal terakhir dari barang untuk dibawa ke sini ke Argentina. Kami melakukan itu, tetapi sayangnya penerbangan ini juga memiliki masalah teknis, di Mombasa lagi, dan itu tidak bisa datang [tepat waktu],” ujar Ezpeleta.
“Pada prinsipnya lepas landas kemarin untuk tiba nanti hari ini, tetapi masalahnya lebih besar dari yang kami sadari. Rupanya masalahnya ada di katup salah satu dari empat mesin pesawat,” kata Ezpeleta.
Ezpeleta mengaku pihak Dorna sudah berusaha mencari penerbangan kargo dari perusahaan pesawat yang lainnya, tapi tidak membuahkan hasil. Pria asal Spanyol itu mengklaim perang Rusia vs Ukraina memberi efek, pasalnya 20 persen perusahaan pesawat kargo berasal dari Rusia yang terkena sanksi.
Dorna kemudian mengambil keputusan untuk menunggu hingga pesawat carteran mereka diperbaiki di Mombasa. Ezpeleta mengatakan pesawat dijadwalkan terbang pada Kamis malam pukul 20:00 waktu Argentina dan kargo baru akan tiba di Sirkuit Termas de Rio Hondo pada Jumat.
“Dua penerbangan telah dilakukan untuk membawa katup ke Mombasa. Secara teori katup tiba di Mombasa sekarang, atau segera, untuk diperbaiki sore ini. Jika semuanya berjalan dengan baik, sekitar jam 8 malam ini, penerbangan akan berangkat tepat waktu untuk melakukan jadwal baru yang disiapkan untuk hari Sabtu,” ujar Ezpeleta.
Meski hanya sebagian kargo tim MotoGP Argentina yang belum tiba, Dorna memutuskan untuk membatalkan semua kegiatan hari ini. Sebagai gantinya FP1, FP2, FP3 dan kualifikasi MotoGP Argentina 2022 baru akan digelar Sabtu.
Live streaming MotoGP Argentina bisa disaksikan melalui CNNIndonesia.com dan siaran langsung di Trans7. Dikutip dari CNN Indonesia.